iPad adalah sebuah produk komputer tablet buatan Apple Inc. (AI). iPad memiliki bentuk tampilan yang hampir serupa dengan iPod Touch dan iPhone, hanya saja ukurannya lebih besar dibandingkan kedua produk tersebut dan memiliki fungsi-fungsi tambahan seperti yang ada pada sistem operasi Mac OS X.
Seketika iPad menjadi sebuah trendsetter bagi remaja ataupun eksekutif muda di Indonesia bahkan dunia. Bahkan banyak anak muda yang menginginkan pelopor tablet ini. Disaat banyak orang seusiaku atau dibawahku masih meminta iPad ke orang tuanya, berkat rizki dan karunia Allah saya berhasil mendapatkannya secara gratis.
Gratis? Bukan berarti dibeliin orang lain. Tapi benar-benar melalui hasil keringatku sendiri. Yaitu dari nge-blog.
April atau Mei 2011 yang lalu, saya tertimpa musibah. Blackberry milik saya hilang di Kopaja saat saya sedang menuju ke kampus. Seketika saat itu saya sangat merasa bersalah kepada orang tua saya, terutama ibu.
Kenapa merasa bersalah? karena saya tidak bisa menjaga pemberian orang tua dan hanya bisa merepotkan mereka. Saya pun bertekad untuk bisa membeli Blackberry dengan usaha sendiri.
Di kemudian hari, saya iseng mengetik keyword "Lomba Blog Berhadiah Blackberry" di mesin pencari google. Banyak lomba yang berhadiah Blackberry namun ternyata pendaftarannya sudah tutup. Akhirnya saya membaca ada lomba SEO Blog yang diadakan Kecap Bango dengan tema "Kisah Legenda Kuliner Nusantara" yang berhadiah iPad. Yasud, gue sikat aja.
Awalnya saya tidak mengerti apa itu SEO Blog. Akhirnya saya googling sana-sini. Memang beruntung kita hidup di zaman ini, semua sudah tersedia di mesin pencari.
Tulisan saya jadi pada bulan Juni dan kemudianposisinya terus merangkak naik di google.co.id . Sempat bersaing ketat dengan creativebrain.web.id 3 hari menjelang penutupan lomba tanggal 31 Juli 2011, tulisan saya berada di posisi 1 google.co.id dan bertahan sampai penutupan lomba.
Widget by [ Tips Blogger ]
0 comments:
Post a Comment